4 Trik Berpakaian Ini Bikin Pria Gemuk Tetap Stylish

Senin, 06 April 2020 - 19:00 WIB
4 Trik Berpakaian Ini...
4 Trik Berpakaian Ini Bikin Pria Gemuk Tetap Stylish
A A A
JAKARTA - Pria bertubuh besar sering dipandang sebelah mata oleh sebagian orang. Tak dipungkiri, ada yang merasa minder karena tidak bisa mengikuti gaya fashion yang mereka inginkan.

Bertubuh gemuk memang memberikan tantangan tersendiri, terutama dalam hal penampilan. Tapi, jangan khawatir karena beberapa artis papan atas seperti Shindong Super Junior dan James Corden sudah membuktikan bahwa gaya pakaian orang bertubuh besar seperti mereka tidak kalah keren. Anda tentu bisa mengikuti style artis tersebut untuk meningkatkan kepercayaan diri.

Dilansir dari laman Dmarge, berikut cara pemilihan pakaian yang tepat agar penampilan Anda tetap keren meski punya tubuh besar.

1. Gunakan Trik Visual
Kunci agar terlihat ramping adalah tipu daya visual. Anda bisa menyelipkan kemeja ke dalam celana panjang. Jika perut Anda buncit, Anda bisa gunakan pakaian dengan warna gelap di bagian tubuh yang Anda kira cukup besar seperti perut, bokong, atau paha. Lalu gunakan warna yang lebih ringan pada bagian tubuh yang menurut Anda terlihat lebih ramping dari bagian tubuh lain.

2. Hindari Warna yang Terlalu Cerah
Untuk mencegah orang melihat tubuh besar Anda, hindari warna-warna cerah seperti merah, ungu, hijau, kuning, dan merah muda pada kemeja atau atasan Anda. Anda bisa memilih warna biru tua, cokelat, zaitun, hitam, atau abu-abu untuk warna pakaian karena Anda bakal terlihat lebih menawan dengan warna tersebut.

Atasan polos dengan warna gelap boleh Anda tambahkan dengan jaket berwarna lebih ringan agar Anda tampak lebih bergaya.

3. Hindari Pakaian Tebal atau Terlalu Tipis
Jangan gunakan pakaian terlalu tebal karena itu akan membuat tubuh Anda terlihat semakin besar. Meski begitu, jangan gunakan pakaian terlalu tipis juga karena kain tipis dapat mengekspos bagian-bagian besar pada tubuh Anda. Jika ingin menggunakan jas, pakailah yang berbahan wol, kasmir, atau sutra dan hindari poliester. Kain yang tebal dan murah akan menahan panas serta menyebabkan peningkatan keringat.

Bahan kapas adalah kunci untuk kemeja, kaus, dan celana Anda. Serat sintetis dapat menambah daya tahan dan kekokohan, serta membentuk kerutan yang lebih sedikit. Singkatnya, cukup gunakan kaus atau kemeja dengan bahan kain alami yang halus tanpa terlihat tebal.

4. Celana Chino untuk Acara Santai
Saat ingin menghadiri acara santai, Anda bisa menggunakan celana chino. Anda akan tampak lebih kasual. Tapi, yang perlu Anda ingat saat menggunakan celana chino adalah, jangan pernah menempatkan dompet tebal, kunci kendaraan, atau apapun di kantong agar Anda tetap terlihat ramping. (deslita krissanta sibuea)
(tsa)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0827 seconds (0.1#10.140)